Sat. Jul 27th, 2024
Akibat Ledakan Kebocoran Gas Elpiji, Hancurkan RumahAkibat Ledakan Kebocoran Gas Elpiji, Hancurkan Rumah

Medan, Akibat Ledakan Kebocoran Gas Elpiji, Hancurkan Perumahan Elit Di Kota Medan, Sumatera Utara ( Sumut ). Akibat Ledakan tersebut, hingga menghancurkan beberapa bangunan. Dan kejadian itu, telah terekam CCTV hingga viral di media sosial yang terjadi pada Rabu, 15 Mei 2024 Sekitar pukul 06.50 WIB. Ledakan tersebut terjadi, di Komplek Liberty, Jalan Pendidikan, Kelurahan Glugur Darat I, Kecamatan Medan Timur.

BACA JUGA : Kini Bus Sugeng Rahayu Ugal-Ugalan Kembali Menjadi Sorotan

Dalam video yang beredar, terlihat seorang pengendara sepeda motor melintas di depan salah satu rumah di kompleks tersebut. Tak lama kemudian, terjadi ledakan yang menghancurkan beberapa bangunan. Kabarnya, sebanyak 5 rumah terkena dampak ledakan tersebut. 1 rumah mengalami kerusakan hampir 80 persen, 4 rumah lainnya mengalami retak dinding, asbes roboh, atap rusak, dan perabot dapur rusak.

Tak hanya itu, 2 unit mobil juga mengalami kerusakan parah akibat tertimpa puing-puing bangunan. Petugas keamanan kompleks yang mengetahui ledakan tersebut segera menghubungi polisi. Kasat Reskrim Polsek Medan Timur AKP Budiman Simanjuntak membenarkan kejadian tersebut. Ya itu betul. “Ada dua orang ( luka ), ibu dan anak,” Ungkapnya.

Sore harinya, di hari yang sama, polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Tim Jibom dari Brimob Polda Sumut diterjunkan ke lokasi untuk menyelidiki penyebab pasti ledakan tersebut. Kapolsek Medan Timur Kompol Briston Agus Muntecarlo Napitupulu mengatakan, 2 orang mengalami luka bakar akibat ledakan tersebut. Saat ini kedua korban masih dirawat di RS Columbia Asia. Korban adalah pemilik rumah, ibu dan anak. Korban sudah mendapat perawatan, ungkapnya.