Sat. Sep 7th, 2024
Bandara IKN Resmi Dibangun, Juni 2024 Ditargetkan SelesaiBandara IKN Resmi Dibangun, Juni 2024 Ditargetkan Selesai

IKN Bandara IKN sudah dinyatakan secara resmi akan dibangun, dan ditargetkan selesai pada Juni 2024. Bandara memanglah sangat penting bagi setiap daerah sebagai akses cepat dalam menghemat waktu, terlebih jika nantinya sudah resmi menjadi Ibukota negara.

Presiden Jokowi juga menyatakan dengan tegas bahwa bandara di Ibu Kota Nusantara (IKN) itu sangat penting. Menurutnya, bandara ini juga nantinya akan mampu meningkatkan daya saing dari IKN.

“Saya yakin bandara ini akan mampu meningkatkan daya saing IKN, competitivenes,” Ucap jokowi dalam peresmian.

Penjelasan Jokowi Tentang Pembangunan

Jokowi menilai dengan dibangunnya bandara IKN akan meningkatkan daya saing serta diyakin akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Dengan adanya Bandara IKN maka pembangunan IKN akan lebih cepat karena terbantu dengan dukungan dari konektivitas udara.

“Kehadiran bandara sangat penting, mengingat saat ini aktivitas di IKN semakin padat. Semakin tinggi mobilitas orang dan barang menuju ke IKN,” ucapnya.

Bandara ini juga nantinya akan menjadi bandara khusus untuk membantu konektivitas di ibukota tersebut nantinya.

“Bandara ini adalah bandara khusus yang digunakan untuk mendukung pelayanan kegiatan pemerintahan di IKN,” Tegaskan jokowi.

Resmi Bandara IKN Dibangun

Jokowi secara resmi memulai pembangunan Bandara IKN, ia menyebutkan beberapa keunggulan dari pembangunan tersebut. Jokowi menjelaskan bandara ini di desain dengan kawasan dan landasan pacu, dan bisa digunakan dengan pesawat berbadan besar.

Ia juga membahas soal lahan yang akan dibangun untuk Bandara IKN. Ia mengatakan bahwa nantinya bandara akan dibangun dengan luas lahan 7.350 meter persegi (m2).

“Luas dari Bandara IKN 347 hektar dengan runway 3000 x 45 meter dan dapat melayani pesawat dengan badan besar, ini penting,” Ucap Jokowi dalam peresmian.

Jokowi menargetkan bandara ini akan slesai pada desember 2024. Namun sudah bisa difungsikan dalam waktu 7 bulan kedepan.

“Hari ini kita akan segera melakukan groundbreaking pembangunan bandara IKN yang ditargetkan akan beroperasi secara penuh pada bulan Desember 2024, akan tetapi sudah bisa dipakai di bulan Juni 2024 nanti,” ucapnya.

BACA JUGA : Khalila Azzura Nasution, Posisi Pertama Finisher Ironkids Langkawi